salju

Selasa, 06 Mei 2014

Suka duka jadi pacar tentara



Sebenernya ini bukan dongeng, ini sebuah curahan hatiku hehehhe….
Pacarku seorang tentara, awalnya aku tak sengaja berkenalan dengan dia saat aku menemani temanku latihan pencak silat. Dalam hati aku hanya mengagumi dia saja, karena memang dia bisa di bilang tampan.
Lama-lama kita semakin deket, kedekatanku dengan dia sudah seperti kakak dan adik, memang saat itu aku menyayangi dia sebagai kakak n sahabat, mana ada si yang mo nolak punya kakak ganteng kaya dia J
Dia sering mengajakku jalan-jalan saat dia libur tugas, dia selalu menyempatkan waktu untuk mengajakku pergi walau hanya makan baso. Dia juga setia mendengarkan setiap curhatannku tentang seorang cowo yang aku taksir di sekolah. Dia juga selalu setia menemani aku ke tempat-tempat favorit aku. Dia tak pernah merasa canggung atau malu aku ajak ke pasar malem hanya karena dia tentara. Dia punya sifat humoris, berbeda sekali saat dia memimpin barisan, dia selalu mencoba mengimbangi aku yang memang masih di bilang remaja.
Rezza namanya, seorang perwira TNI-AD yang begitu sabar menemani aku selama ini, sampai akhirnya kita pacaran tak ada satu keraguanpun dalam dirinya terhadapku. Memang saat ini kita jauh, apalagi saat dia tugas di luar pulau, aku merasa sendiri, kesepian tak ada teman bicara, tak ada teman mengadu dan tak ada teman bercanda. Kadang memang merasa benci pada keadaan, tapi aku bersyukur, walau kita jauh dia selalu mencoba untuk selalu ada menemani aku, ada di setiap hari ulang tahunku, walau hanya ucapan lewat telefon dank ado yang dating tak tepat waktu namun aku sangat menghargai usahanya.
tapi punya pacar tentara itu harus bener bener siap mental baja, kita harus siap jadi nomer 2 setelah peraturan peraturan tentaranya. hihiihiiii jengkel dongkol gak bisa jalan malem mminggu disimpen dalem hati aja. alasannya apellah jagalah ada tugaslah ribeeetttttttttttttttttttttt. tapi alhamdulillah kita berdua masih bisa ngeluangin waktu walau terkadang hanya 2 jam aja. hmmm yahhh itulah dia Rezza Dani Marda Yudha my armyman. sampai sekarang hubungan ku udah 2tahun lebih semoga ini bisa tahan lama kalau perlu kejenjang yang lebih serius.
Love you rezza…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar